Rabu, 12 Desember 2012

ISM CODE


ISM CODE


1. Apa yg melatar belakangi adanya ketentuan international yg biasa disebut ISM Code
    Jawab :
     Yang me;atar belakangi adanya ISM Code adalah :
      a.  kecelakaan kapal terjadi oleh kesalahan manusia sebesar 80 %.
      b. dari kesalahan manusia tadi, sebanyak 75 % disebabkan oleh sistim manajemen yg buruk
      c. untuk itu harus dibuat sistim manajemen yg mampu menciptakan kerja sama yg baik dan erat antara manajemen kapal dan manajemen darat.

2. Apa tujuan dari ISM Code
    Jawab :
     Tujuan ISM Code adalah untuk menjamin keselamatan dilaut, mencegah kecelakaan dan hilangnya jiwa manusia serta menghindari kerusakan lingkungan khususnya lingkungan laut dan serta hilangnya harta benda.

3. jelaskan tanggung jawab dan wewenang nachoda dalam ISM Code
    Jawab :
     a. melaksanakan kebijakan perusahaan dalam hal keselamatan dan lindungan lingkungan
     b. memotivasi para ABK dalam menjalankan kebijakan dimaksud
     c. mengeluarkan perintah2 dan instruksi2 yg tepat, jelas dan sederhana
     d. memeriksa bahwa persyaratan2 tersebut diatas dilaksanakan
     e. meninjau pelaksanaan SMS dan melaporkan kekurangan2 pada manajemen didarat.
     Penjelasan :
        - nakhoda bertanggung jawab untuk penelaahan / pengkajian kembali dari SMS kapal untuk meyakinkan efektifitas dan apakah masih sesuai. Pengkajian harus dilakukan secara berkala minimal setahun sekali.
        - keputusan dan recomendasi sebagai hasil pengkajian kembali ini harus diserahkan keperusahaan untuk dievaluasi, dan nakhoda tidak boleh menunda waktu pelaporan keperusahaan perihal karena kemungkinan membuat modifikasi.

4. sertifikat yg diserahkan ke perusahaan  dan kapal sehubungan dengan ISM Code adalah :
    a. D.O.C. (Documen Of Compliance) ialah document yg dikeluarkan oleh pemerintah atau badan independent untuk sebuah perusahaan pelayaran yg telah memenuhi persyaratan ISM Code.
    b. S.M.C (Safety Managemen Certificate) ialah document yg dikeluarkan oleh pemerintah atau badan independent untuk sebuah kapal (atau kapal-kapal) bila perusahaan dan kapal tersebut telah memenuhi persyaratan.

5. sebutkan tahapan-tahapan yg dilakukan sebelum mendapatkan sertifikat yg berkaitan dengan ISM Code ;
    Jawab :
    a. Tahapan pelatihan yaitu tahapan dimana orang2 yg terlibat dalam penyusunan manual / prosedur keselamatan. Diberi pelatihan dan pengetahuan yg menyeluruh tentang apa yg dilakukan selanjutnya.
    b. Tahapan dokumentasi yaitu penyusunan buku2 manual, prosedur dan instruksi kerja serta pengendalian arsip (level I, II, III, & IV).

6. Apa yg dimaksud dengan :
     a. Administration.
     b. Designation Person a Shore.
     c. Hazardous Occurance.
     d. Minor NC dan Major NC.
     Jawab :
     a. Administration adalah pemerintah dari Negara dimana kapal didaftarkan yg diberi tugas untuk mengawasi pelaksanaan tentang keselamatan pelayaran.
     b. Designated Person a Shore adalah orang darat yg ditunjuk yg memiliki hubungan langsung ke pimpinan manajemen tertinggi yg bertanggung jawab dan memiliki kewenangan dalam hal pengawasan terhadap keselamatan dan polusi dari operasi kapal dan memberikan jaminan bahwa pasilitas yang diperlukan dapat dipenuhi.
     c. Hazardous Occurances adalah keadaan dimana dapat mengarah pada suatu kecelakaan apabila keadaan tersebut berlanjut.
     d. Minor Non-Confirmity adalah penyimpangan yg didefinisikan dapat ancaman tidak serius terhadap personil atau keselamatan kapal atau berisiko terhadap lingkungan dan diberi tindakan perbaikan serta tenggang waktu.
         Major Non-Confirmity ialah penyimpangan yg serius yg dapat mengancam personil atau keselamatan kapal dan berisiko tinggi bagi lingkungan serta memerlukan tindakan perbaikan yg mendesak sebagai tambahan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar